![]() |
Bupati dan Forkopimda Karawang saat tinjau langsung longsor di Desa Wadas Kecamatan Telukjambe Timur Karawang, Senin 28 April 2025 (foto: Zen). |
KARAWANG - Bupati Karawang, H. Aep Saepuloh, bersama jajaran Forkopimda melakukan kunjungan langsung ke lokasi bencana longsor Kali Kalapa di Desa Wadas, Kecamatan Telukjambe Timur, Kabupaten Karawang, Jawa Barat, pada Senin (28/4/2025).
Dalam kunjungan tersebut, Bupati Aep meninjau tiga titik longsor yang berada di Dusun 1 Wadas, Dusun Karaba, dan Dusun Ciherang.
Kehadiran orang nomor satu di Karawang ini disambut antusias oleh masyarakat Desa Wadas.
Kepala Desa Wadas, H. Junaedi, S.H., menyampaikan apresiasi mendalam atas kepedulian dan respons cepat dari pemerintah daerah.
“Ini adalah hasil tindak lanjut dari rapat yang digelar pada 23 April lalu di Dinas DLHK Karawang, bersama Dinas PUPR dan pihak pengelola kawasan industri,” ujar Junaedi.
Jujun sapaan akrab H.Junaedi, menjelaskan bahwa kunjungan tersebut menjadi bukti nyata perhatian Bupati terhadap persoalan serius yang dihadapi warga.
"Pak Bupati sudah mensurvei langsung kondisi Kali Kalapa. Mudah-mudahan segera ada tindak lanjut dan perbaikan," terangnya.
Lebih lanjut, Bupati Karawang berencana mengundang pemerintah desa serta perwakilan dari empat kawasan industri untuk membahas langkah konkret penanganan abrasi dan longsor.
Rapat tersebut dijadwalkan berlangsung pada Jumat mendatang di Kantor Pemda Karawang.
Menanggapi tawaran Bupati terkait pengerjaan perbaikan secara swadaya oleh masyarakat, Kades Wadas menyampaikan keberatannya.
“Terus terang kami menolak jika dikerjakan secara swadaya, karena sebelumnya sudah ada kesepakatan tertulis dengan pihak kawasan industri di DLHK Karawang,” tegas Junaedi.(zen)