![]() |
Mahasiswa Unsika saat memaparkan materi jurnalistik pada siswa SMAN 3 Karawang pada Rabu 18 April 2025 lalu (foto: ist) |
KARAWANG - Ekstrakurikuler Jurnalistik SMAN 3 Karawang menggelar kegiatan pelatihan jurnalistik bertajuk Ngorejat (Ngobrol Bareng Jurnalis Hebat) pada Rabu, 18 April 2025 lalu.
Bertempat di Aula Atas SMAN 3 Karawang, kegiatan ini menghadirkan mahasiswa dari Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) Universitas Singaperbangsa Karawang (UNSIKA) sebagai narasumber utama.
Pelatihan yang berlangsung selama dua setengah jam, mulai pukul 09.00 hingga 11.30 WIB, diisi dengan materi seputar Kode Etik Jurnalistik, Teknik Penulisan Berita, serta Dasar-Dasar Jurnalistik.
Dua narasumber yang hadir yakni Tubagus Muhammad Naufal Dzikrilah selaku General Manager LPM Unsika dan Deviana Cahya Lestari, Pimpinan Redaksi LPM Unsika.
Wakil Kepala Sekolah Bidang Humas SMAN 3 Karawang, Tri Erna Susanti, S.Pd., mengapresiasi penuh kegiatan ini. Ia menyebut Ngorejat sebagai wadah yang sangat positif untuk menggali potensi siswa di bidang jurnalistik.
“Saya bangga atas terselenggaranya kegiatan dari ekskul jurnalistik SMAN 3 Karawang. Kegiatan ini membuka ruang belajar langsung dari praktisi muda jurnalistik, dan semoga ke depannya kami bisa terus menjalin kerja sama dengan jurnalis-jurnalis hebat di Karawang,” ungkapnya pada media ini, Jumat 25 April 2025.
Menurutnya dengan adanya pelatihan ini, diharapkan siswa-siswi SMAN 3 Karawang semakin termotivasi dalam mengembangkan keterampilan menulis, berpikir kritis, dan menyuarakan gagasan lewat media yang tepat.
"Terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan saran dan sumbangsihnya untuk kemajuan pendidikan di Karawang," pungkas Erna.(**)