Iklan

Iklan

SMAN 1 Rawamerta Jalin Kerja Sama dengan BKK SMK PGRI 2 Karawang

BERITA PEMBARUAN
23 April 2025, 11:36 WIB Last Updated 2025-04-23T04:36:32Z
Kepala SMAN 1 Rawamerta DR Epul Saepul (kanan) saat menerima Tim BKK SMK PGRI 2 Karawang di Kampus SMAN 1 Rawamerta, Rabu 23 April 2025.(foto: ist)


KARAWANG - SMAN 1 Rawamerta Kabupaten Karawang resmi menjalin kerja sama dengan Bursa Kerja Khusus (BKK) SMK PGRI 2 Karawang dalam rangka pengembangan BKK di lingkungan sekolah. 


Kerja sama ini ditandai dengan kunjungan tim BKK SMK PGRI 2 ke SMAN 1 Rawamerta pada Rabu 23 April 2025.


Kepala SMAN 1 Rawamerta, Dr. Epul Saepul, S.Pd., M.Pd., menjelaskan bahwa kolaborasi ini bertujuan untuk memperkuat jaringan kerja dan membuka peluang bagi lulusan sekolah agar dapat tersalurkan ke dunia kerja melalui BKK.


“Kami tahu bahwa BKK SMK PGRI 2 adalah BKK yang sudah besar dan telah bekerja sama dengan berbagai perusahaan. Salah satunya adalah PT Yamaha yang minggu ini akan melaksanakan tes rekrutmen di BKK SMK PGRI 2,” ujar Dr. Epul pada beritapembaruan.id melalui jejaring WhatsApp.


Ia menambahkan, kerja sama ini diharapkan bisa membawa dampak positif tidak hanya bagi lulusan SMAN 1 Rawamerta, tetapi juga masyarakat sekitar wilayah Rawamerta dan sekitarnya.


“Kami berkomitmen membangun BKK SMAN 1 Rawamerta agar lebih berkembang dan mampu menyalurkan lulusan ke berbagai perusahaan. Bahkan, beberapa perusahaan direncanakan akan mulai melakukan rekrutmen terhadap lulusan tahun ini maupun tahun sebelumnya, sesuai dengan kriteria yang dibutuhkan,” tuturnya.


Dr. Epul berharap ke depan BKK SMAN 1 Rawamerta bisa menjadi pusat penyaluran kerja yang besar dan terbuka bagi alumni sekolah maupun masyarakat umum yang ingin berkarier di dunia industri.


“Semoga kerja sama ini menjadi langkah terbaik untuk kemajuan SMAN 1 Rawamerta dan memberikan manfaat luas bagi masyarakat,” tutupnya.(**)


Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • SMAN 1 Rawamerta Jalin Kerja Sama dengan BKK SMK PGRI 2 Karawang

Terkini

Topik Populer

Iklan